Blog ini memuat artikel-artikel yang membahas mengenai bagaimana sekumpulan masyarakat di berbagai belahan dunia menilai sesuatu melalui perspektif mereka sendiri dan dinamika atau perubahan yang terjadi dalam perspektif tersebut dari masa ke masa. Perspektif tersebut merupakan perspektif kolektif yang dianut secara luas dan merupakan sudut pandang utama yang ada dalam masyarakat tersebut. Perspektif tersebut mewakili suatu segmen masyarakat berdasarkan pengelompokkan sosialnya seperti agama, etnis, kelompok, golongan, kelas, dll.
Dalam masyarakat yang bergerak secara dinamis, seiring dengan perkembangan zaman dan adanya saling interaksi antara masyarakat yang memiliki perspektif berbeda dalam menilai sesuatu, dinamika perspektif sangat dimungkinkan terjadi, terlepas dari seberapa lama suatu perspektif dalam masyarakat tersebut berubah. Dinamika tersebut mempengaruhi bagaimana suatu masyarakat menyikapi suatu hal dari satu kacamata ke kacamata lainnya. Sehingga nilai-nilai yang sebelumnya berlaku menjadi usang dan tergantikan dengan nilai-nilai yang baru.
Dinamika yang berlangsung tersebut juga sangat memungkinkan memunculkan suatu kearifan lokal, norma maupun tata tertib yang baru dalam suatu masyarakat yang menggantikan hal serupa yang ada sebelumnya atau bahkan yang belum pernah ada. Hal tersebut merupakan sesuatu yang menarik untuk dibahas dikarenakan tataan yang dibuat oleh suatu masyarakat tersebut bisa menimbulkan benturan baik dengan anggota masyarakat luar, pemerintah maupun kelompok khusus dalam suatu masyarakat tersebut. Sehingga dari adanya suatu pembahasan, dapat dicari titik tengah menuju penyelesaian dan resolusi bersama untuk kedepannya.
Semoga isi blog ini bermanfaat dalam menambah wawasan Anda. Selamat membaca!
0 komentar:
Posting Komentar